ABOUT ME

Perkenalkan nama lengkap saya Muhammad Angga Prastya. Sering dipanggil Angga. Saya lahir tanggal 11 April 1995. Besar di suatu kota kecil di Jawa Timur yaitu kota Tuban membuat saya tumbuh dewasa dalam masyarakat yang masih kental budayanya. Belajar berbahasa dengan santun, belajar menggunakan bahasa tubuh yang sopan dan lain sebagainya. Ditambah lagi dengan latar keluarga saya yang sangat menjunjung tinggi nilai agama, norma serta tata krama. Saya menjadi anak yang menurut teman-teman kalem dan sulit untuk “dicemari”.Maksud dari dicemari adalah saya punya banyak teman yang bisa dibilang nakal, pergaulan saya juga tidak seluruhnya benar, saya suka bergaul dengan siapapun yang belum saya kenal. Saya dapat hidup didunia ini berkat orang tua yang telah merawat saya sampai dewasa. Dari sana mungkin saya harus berterima kasih kepada keluarga saya.
Saya adalah seorang yang suka bermimpi ingin menjadi apa, dan itu semua terwujud perlahan-lahan. Saya bermimpi sejak kecil ingin jalan-jalan keluar negeri. cita-cita saya dulu waktu masih kecil adalah seorang masinis. Tetapi semakin dewasa saya merubah pola pikir saya dan sekarang cita-cita saya ingin menjadi insinyur elektro. Saya dulu sekolah dasar di SDN 1 Plumpang. SMP di SMPN 1 Plumpang dan SMA di SMKN 1 Tuban dengan mengambil prodi Otomasi Industri atau di kategorikan sebagai jurusan listrik. setelah lulus SMK saya mulai mencari lowongan pekerjaan. Tetapi kedua orang tua saya melarang saya bekerja. orang tua saya ingin anaknya menjadi sarjana. Akhirnya saya menurut dengan apa yang diinginkan Orang tua saya. sayapun kesana-kemari mendaftar PTN. akhirnya saya mencoba mendaftar PTS. Tak disangka saya lolos dan masuk di UMM.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar